XIV Toba Bettei

Desain dan Supervisi

Yasui Architects & Engineers, Inc.

Desain Area Publik

Ishii Architect Office Co. Ltd.

Desain Interior Kamar Tamu

Nikken Space Design Ltd

XIV Toba Bettei membership hotel di Jepang yang dimiliki oleh RESORTTRUST, INC, telah mulai beroperasi sejak Maret 2016. Namun para pengunjungnya mungkin dapat mengira mereka sedang kembali ke masa beratus-ratus tahun yang lampau.
Mengikuti jejak rumah teh milik master Sen no Rikyu pada abad ke-16, bagian ruang makan menggunakan atap bergaris yang melengkung, menjaga panel berada di antara meja dan kayu alam yang dipoles mengkilat – semuanya dibangun tepat di atas permukaan air untuk memberikan perasaan yang membawa kita ke dalam keindahan kolam hotel.

Kombinasi – arsitektur klasik Jepang yang menyatu dengan alam – merupakan estetika yang menuntun desainer Nobuko Suzuki (untuk Nikken Space Design), dan gaya interiornya untuk kamar tamu milik Toba Bettei yang diisi dengan gaya Jepang yang melegenda. Pernis yang rendah, garis yang minimalis, pencahayaan yang lembut, dan bentuk persegi yang berulang, semua itu berkontribusi memberikan tampilan nostalgia. Skema warna yang ada menggabungkan warna-warni corak Jepang dengan lapisan metalik dan foil; merah tua dengan emas, indigo dengan silver, dan kuning mustard dengan tembaga. Panel shoji geser dari kayu dan kertas memberikan akses masuk bagi cahaya sehingga membuat ruangan terlihat luas.

Penekanan pada nilai tradisi sangat cocok bagi Toba, desa pemancingan kecil di Ise-Shima Peninsula. Jalan batu yang berliku, pub kecil izakaya, dan banyaknya kuil merupakan kilas balik dari abad sebelumnya – dan pengunjung di area tersebut masih dapat menemukan reparasi jaring lokal dan tempat menyelam untuk mengambil kerang dan lobster secara langsung, yang telah mereka miliki berabad-abad lamanya.

Visi Suzuki bagi resort tersebut menjadikannya lebih dari sekedar rekreasi sejarah, tentunya. »Kami mencoba menangkap nilai-nilai arsitektur tradisional Jepang, tanpa membangun sesuatu yang sangat tradisional,« ujar sang desainer . Untuk itu, ruangan-ruangan yang ada juga menunjukkan pencahayaan yang dramatis, permukaan keramik hitam yang minimalis, dan sofa-sofa yang yang terbuat dari potongan kayu – semua sangat bisa dikatakan modern. Fixture di kamar mandi, termasuk di dalamnya spalet Asteo milik INAX, juga menambahkan sekilas gaya kontemporer, dilengkapi dengan teknologi terbaru, untuk memaksimalkan kenyamanan di dalam liburan yang didedikasikan untuk relaksasi yang tenang ini.

NOBUKO SUZUKI

Desainer, Nikken Space Design (interior kamar tamu)

Desain interior Anda untuk Bettei sangat kental dengan nilai tradisional.
Apa yang menginspirasi estetika tersebut?

Tiga minggu sebelum mempresentasikan hasil desain saya, saya masih tidak tahu apa yang harus saya kirim, jadi saya memutuskan untuk mengunjungi Kyoto untuk mendalami budaya Jepang. Saya menemukan sumiya yang bersejarah – sebuah rumah hiburan yang mewujudkan keramahan yang tinggi pada Zaman Edo. Dipenuhi dengan ruangan bergaya Jepang yang kecil, masing-masing dihiasi dengan interior dan suasana yang unik, dan saya pikir hal tersebut cocok sekali dengan filosofi hotel yang ingin memberikan pelayanan terbaik dan keramahan di dalam dan di luar ketentuan biasanya.

Menarik! Hasil akhirnya terasa sangat terbuka dan anggun.

Kami memiliki istilah, »Tei-Oku-Ichi-Nyo,« yang berarti taman, atau area outdoor, yang termasuk di dalam konsep bangunan. Saya mendesain kamar-kamar tamu sehingga taman dan sisi dalam ruangan dapat terhubung dan bekerja secara keseluruhan. Hal tersebut memungkikan karena ada beberapa kekosongan di dalam penataannya. Tidak terdapat pintu. Saya mencoba membuat ruangan terlihat seperti rumah – secara spesifik ialah rumah-rumah Jepang, namun dengan sentuhan yang modern.

Apakah hal tersebut juga menentukan desain kamar mandi?

Ya, saya menggunakan metode yang sama. Air mandi disini sebenarnya berasal langsung dari mata air panas, sehingga Anda dapat menikmati pemandangan di bagian luar dan mata air panas secara bersamaan. Juga, semua yang ada dari bagian atap hingga ke ketinggian kursi didesain rendah. Saya sengaja menyusun ruangan dengan rendah dan rata, tidak setinggi yang diusung oleh gaya barat.

Anda memilih shower toilet dari INAX – apa yang membuat mereka sebagai pilihan yang cocok?

Berbicara mengenai toilet, toilet buatan Jepang menjadi semacam pilihan wajib bagi sebuah proyek di Jepang. Hal ini juga merupakan sebuah standar untuk memiliki shower toilet dibandingkan toilet biasanya.

Apakah yang membuat produk Jepang berbeda?

Pada dasarnya, masyarakat Jepang menaruh perhatian pada hal yang rinci. Pada fixture, contohnya, kami peduli tentang sisi mana yang harus diberi tombol. Ketika Anda menggunakan produk yang murah, Anda dapat merasakannya dengan sentuhan/merasakan dengan menyentuhnya. Hal tersebut tidak baik untuk klien maupun pelanggan. Dengan produk dari Jepang, kami selalu mengetahui bahwa pelanggan akan sangat puas dengan hasilnya.

Penambahan terbaru pada Shima Peninsula, desain resort Toba Bettei dipenuhi dengan penghormatan bagi gaya Jepang yang melegenda. Furnitur yang rendah, garis yang minimalis, pencahayaan yang lembut, dan bentuk persegi yang berulang, semua itu berkontribusi memberikan tampilan nostalgia. Skema warna yang ada menggabungkan warna-warni corak Jepang dengan lapisan metalik dan foil.

Memvariasikan interpretasi menganai arsitektur tradisional Jepang, banyak kamar mandi yang menggunakan jendela dari lantai sampai atap yang terbuka langsung ke arah kolam, taman, dan jalan setapak. Fixture kamar mandi, termasuk di dalamnya spalet Asteo milik INAX, juga menambahkan sekilas gaya kontemporer, dilengkapi dengan teknologi terbaru, untuk memaksimalkan kenyamanan di dalam liburan yang didedikasikan untuk relaksasi yang tenang ini.